FAKTOR PERMASALAHAN BELAJAR MEMBACA DAN MENULIS PERMULAAN PADA PESERTA DIDIK
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi adanya beberapa masalah yang dialami sebagian besar peserta didik kelas I SD pada pembelajaran keterampilan Membaca dan Menulis Permulaan (MMP). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor permasalahan yang dirasakan peserta didik dalam belajar membaca dan menulis permulaan, serta menemukan solusi yang tepat untuk mengatasinya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara guru kelas I dan observasi. Teknik analisis data menggunakan teknik akumulasi data, menyajikan data, reduksi data, dan verifikasi data. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas I B SDN Tegal Jetak. Temuan penelitian menunjukkan ada beberapa faktor penyebab kesulitan membaca dan menulis permulaan yang dialami peserta didik, yaitu: 1) faktor eksternal berupa waktu belajar yang terbatas di sekolah, dan latar belakang keluarga peserta didik; 2) faktor internal berupa perbedaan tingkat kecerdasan, motivasi dan minat peserta didik dalam belajar membaca dan menulis permulaan. Beberapa solusi yang ditemukan untuk menjawab permasalahan tersebut antara lain: 1) penggunaan metode yang tepat dalam proses pembelajaran membaca dan menulis permulaan; 2) inovasi guru dalam membuat dan menggunakan media pembelajaran yang menarik; 3) dilakukan pengayaan dan les tambahan untuk peserta didik yang belum menguasai.
Article Details
References
Chandra, Mayarnimar, & Habibi, M. (2018). Keterampilan Membaca Dan Menulis Permulaan Menggunakan Model Vark Untuk Siswa Sekolah Dasar. JURNAL Inovasi Pendidikan Dan Pembelajaran Sekolah Dasar, 2(1), 72–80. https://doi.org/https://doi.org/10.24036/jippsd.v2i1.100050
Fauziah, H. (2018). Upaya Guru Dalam Mengembangkan Kemampuan Membaca Menulis Permulaan Siswa Kelas I MI. Elementary: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 4(2), 173–184. https://e-journal.metrouniv.ac.id/index.php/elementary/article/view/1241
Hadyanti, P. T. (2022). Problematika Pembelajaran Menulis Permulaan pada Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Basicedu, 6(1), 886–893. https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i1.2032
Herliana, I. C., Kurniasih, & Heryanto, D. (2019). Penerapan Metode Drill Untuk Meningkatkan Keterampilan Menulis Permulaan Siswa Kelas II Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 4(3), 155–166. https://doi.org/https://doi.org/10.17509/jpgsd.v4i3.22916
Khoridah, F., Prasetiyawati, D., Baedowi, S., Pendidikan, J., & Sekolah Dasar, G. (2019). Analisis Penerapan Metode Sas (Struktural Analitik Sintetik) Dalam Kemampuan Menulis Permulaan. Journal for Lesson and Learning Studies, 2(3). https://doi.org/https://doi.org/10.23887/jlls.v2i3.19899
Muhyidin, A., Rosidin, O., & Salpariansi, E. (2018). Metode Pembelajaran Membaca Dan Menulis Permulaan Di Kelas Awal. JPSD (Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar), 4(1), 30–42. https://doi.org/http://dx.doi.org/10.30870/jpsd.v4i1.2464
Mumpuni, A., & Afifah, N. (2022). Analisis Pembelajaran Membaca Dan Menulis Permulaan Siswa Kelas Ii Sekolah Dasar. Buletin Ilmiah Pendidikan, 1(2), 73–80. https://doi.org/https://doi.org/10.56916/bip.v1i2.269
Ningsih, I. H., Winarni, R., & Roemintoyo. (2019). Peran Guru Dalam Pembelajaran Menulis Permulaan Menghadi Abad 21. BASINDO : Jurnal Kajian Bahasa, Sastra Indonesia, Dan Pembelajarannya, 3(1), 38–43. https://doi.org/http://dx.doi.org/10.17977/um007v3i12019p038
Nurani, R. Z., Nugraha, F., & Mahendra, H. H. (2021). Analisis Kesulitan Membaca Permulaan Pada Anak Usia Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu, 5(3), 1462–1470. https://doi.org/10.31004/basicedu.v5i3.907
Nurkholifah, D., & Wiyani, N. A. (2020). Pengembangan Kemampuan Berbicara Anak Usia Dini Melalui Pembelajaran Membaca Nyaring. Preschool Jurnal Perkembangan Dan Pendidikan Anak Usia Dini, 1(2), 60–76. https://doi.org/https://doi.org/10.18860/preschool.v1i2.9074
Pamuji, S. S., & Setyami, I. (2018). Desain Model Pembelajaran Keterampilan Berbahasa Bagi Siswa Sekolah Dasar Se-Kalimantan Utara. Jurnal Borneo Humaniora, 1(2), 25–29. https://doi.org/https://doi.org/10.35334/borneo_humaniora.v1i2.872
Pramesti, F. (2018). Analisis Faktor-Faktor Penghambat Membaca Permulaan pada Siswa Kelas 1 SD. Jurnal Ilmiah Sekolah Dasar, 2(3), 283–289. https://doi.org/https://doi.org/10.23887/jisd.v2i3.16144
Rahmadani, N. (2019). Peningkatan Keterampilan Menulis Permulaan Melalui Penerapan Metode Struktur Analitik Sintetik (Sas). Journal of Teaching and Learning Research, 1(1), 33–40. https://doi.org/10.24256/jtlr.v1i1.586
Sari, Y., Luvita, R. D., Cahyaningtyas, A. P., Iasha, V., & Setiawan, B. (2020). Pengaruh Metode Pembelajaran Struktural Analitik Sitentik terhadap Kemampuan Menulis Permulaan di Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu, 4(4), 1125–1133. https://doi.org/10.31004/basicedu.v4i4.515
Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. ALFABETA.