INTEGRASI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM PENGEMBANGAN MODUL AJAR BAHASA INDONESIA BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING PADA MATERI CERITA FANTASI

Main Article Content

L.A. Yuningsih
I.N. Suandi
I.W. Rasna

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilan model rancang bangun ruang perangkat pembelajaran, tingkat validitas, kepraktisan, dan keefektifan modul ajar Bahasa Indonesia berorientasi Problem Based Learning pada materi cerita fantasi  di SMP Negeri 2 Kubutambahan. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang menggunakan model ADDIE. Rancang bangun ruang didapat dengang instrumen  wawancara dan dokumentasi. Data uji validitas diperoleh dari para ahli dengan menggunakan instrument lembar angket. Data kepraktisan diperoleh dari respon siswa dengan instrumen lembar angket. Data keefektifan diperoleh dari kelompok kelas kontrol dan eksperimen dengan instrumen tes. Hasil pengembangaan  modul ajar  menunjukkan bahwa tingkat konfirmasi penilaian berada pada kualifikasi sangat bagus. Validitas modul ajar menujukkan bahwa modul ajar yang dikembangkan sangat  valid. Modul ajar yang telah dikembangkan praktis untuk digunakan oleh guru dan siswa dalam pembelajaran. Modul ajar sangat efektif digunakan dalam pembelajaran. Modul ajar bahasa Indonesia materi cerita fantasi dengan model Problem Based Learning (PBL) berimplikasi pada siswa tidak hanya sekadar membaca dan menulis cerita fantasi, tetapi juga menggunakan keterampilan tersebut untuk menyelesaikan masalah yang relevan.

Article Details

Section
Articles

References

Andani. (2023). Pelaksanaan Pembelajaran Bahasa Indonesia di SMP Negeri 13 Banda Aceh. Jurnal Pendidikan, Sains, Dan Humaniora, 11. https://journals.ukitoraja.ac.id/index.php/ej/article/view/2820

Anugraheni, I. (2018). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika Berbasis Pendidikan Karakter Kreatif Di Sekolah Dasar. Refleksi Edikatika, 2(8). https://doi.org/10.24176/re.v8i2.2351

Dewi & Jatiningsih. (2015). Pengaruh Penggunaan Model Pembelajaran Problem Based Learning Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Pada Mata Pelajaran PPKn Kelas X di SMAN 22 Surabaya. Mahasiswa Universitas Negeri Surabaya, 02(03). https://journal.unesa.ac.id/index.php/jpap/article/view/8162

Eka. (2017). Efektivitas Modul Dengan Model Inkuiri Untuk Menumbuhkan Keterampilan Proses Sains Peserta Didik Pada Materi Kalor. Kependidikan Dan Ilmu Tarbiyah, 2(2), 105. https://doi.org/https://doi.org/10.24042/tadris.v2i2.1901

Gonzales, R., B. . (2016). A review of Problem-Based Learning applied to Engineering. Edure Journal International Journal on Adevancesin Education Research Edure Journal, 1(3), 2340–2504. http://hdl.handle.net/11441/41227

Herman. (2012). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Model Pengajaran Langsung untuk Mengajarkan Materi Kesetimbangan Benda Tegar. Jurnal Sains Dan Pendidikan Fisika., 10(1). https://doi.org/https://doi.org/10.22611/jpf.v10i1.13064

Januardi, A., Superman, S., & Nur, S. (2023). Nilai-Nilai Pendidikan Karakter Dalam Novel. Jurnal Pendidikan Taman Widya Humaniora, 1(3), 376–397. https://journal.staittd.ac.id/index.php/at/article/view/270?articlesBySimilarityPage=13

Jaya. (2014). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Biologi Bermuatan Pendidikan Karakter Dengan Setting Guided Inquiry Untuk Meningkatkan Karakter Dan Hasil Belajar Siswa Smp. E-Journal Program Pascasarjana Universitas Pendidikan Ganesha., 4. https://ejournal-pasca.undiksha.ac.id/index.php/jurnal_ipa/article/view/1065

Nesri. (2020). Pengembangan Modul Ajar Berbantuan Teknologi Untuk Mengembangkan Kecakapan Abad 21 Siswa. Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika, 9(3). https://doi.org/http://dx.doi.org/10.24127/ajpm.v9i3.2925

Novita. (2019). Desain Dan Uji Coba E-Modul Pembelajaran Kimia Berbasis Blog Pada Materi Hidrokarbon. Jurnal Tadris Kimiya. https://journal.uinsgd.ac.id/index.php/tadris-kimiya/article/view/5659

Nurdyansyah, N. (2018). Pengembangan Bahan Ajar Modul Ilmu Pengetahuan Alam Bagi Siswa Kelas IV Sekolah Dasar. Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

Rajabi, M. (2015). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Instalasi Sistem Operasi Dengan ModelxPembelajaran Berbasis Proyek. Jurnal Pendidikan Vokasi: Teori Dan Praktek, 3(1), 48–54. https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/pendidikan-vokasi-teori-dan prak/article/view/13561

Sahroni, D. (2017). Pentingnya Pendidikan Kareakter dalam Pembelajaran. Malang : Universitas Negeri Malang. Jurnal Prosiding Seminar Bimbingan Dan Konseling, 1(1,2). https://pasca.um.ac.id/conferences/index.php/snbk/article/view/213

Utami. (2024). Peningkatan Kerja Sama dan Hasil Belajar Bahasa Indonesia Melalui Strategi Team Games Tournament (TGT) pada Siswa. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Bahasa Indonesia, 13. https://pasca.um.ac.id/conferences/index.php/snbk/article/view/213/200

Wisudariani, R. (2018). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Mata Kuliah Berbicara II Bermuatan Nilai Karakter. Program Pasca Sarjana Undiksha.