Aplikasi SIG Sebagai Media dalam Mengkonstruksi Spatial Thinking Siswa

Isi Artikel Utama

I Gede Made Yudi Antara
I Gede Putu Eka Suryana
Wayan Eka Paramartha

Abstrak

Dalam kaitannya dengan ruang, peta merupakan representasi ruang di permukaan bumi baik dua maupun tiga dimensi yang memuat simbol-simbol geografis lainnya. Peta disajikan dalam bentuk peta konvensional hingga peta digital yang tampil di layar komputer. Dengan menggunakan teknologi SIG memungkinkan untuk mengelola data kemudian diolah menjadi sebuah peta digital yang mampu menyimpan lebih banyak informasi geografis sehingga analisis ruang dilakukan dengan lebih kompleks. Pengenalan sistem informasi geografis dalam pembelajaran masih pada tahap teori dan siswa tidak mengenal langsung jenis aplikasi yang digunakan dalam sistem informasi geografis.  Tujuan dari tulisan ini adalah memberikan gambaran pentingnya pengenalan aplikasi/software SIG bagi siswa untuk membantu dalam membangun cara berpikir keruangan (spatial thinking). Metode yang digunakan adalah dengan mengkaji atau melakukan interpretasi bahan tertulis berdasarkan konteksnya. Bahan tersebut bisa berupa catatan yang terpublikasikan, buku teks, artikel, dan sejenisnya sehingga menghasilkan gagasan mengenai pentingnya pengenalan aplikasi sistem informasi geografis dalam mengkonstruksi cara berpikir keruangan siswa.

Rincian Artikel

Bagian
Articles

Referensi

Bintarto, R dan Hadisumarno, Surastopo. 1991. Metode Analisa Geografi. Jakarta : LP3ES.
NRC (National Research Council). (2006). Learning to Think Spatially. Washington D. C. : The National Academies Press.
Prahasta, Edy. Sistem Informasi Geografis Konsep-Konsep Dasar. Bandung: Informatika Bandung.
Rohsulina, Pranichayudha dkk. 2015. Analisis Persebaran Daerah Asal Mahasiswa Universitas Veteran Bangun Nusantara Dengan Menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG). Jurnal Geo edukasi, Volume 4 Nomor 2. FKIP Pendidikan Geografi, Universitas Veteran Bangun Nusantara.
Setiawan, Iwan. 2015. Peran Sistem Informasi Geografis (SIG) dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Spasial (Spatial Thinking). Jurnal Pendidikan Geografi, Volume 15, Nomor 1. Departemen Pendidikan Geografi, FPIPS, UPI.
Wijayanto, Bayu dkk. 2020. Kemampuan Berpikir Spasial dalam Pembelajaran Abad ke-21. Jurnal Samudra Geografi, Volume 3 Nomor 2. Program Studi Geografi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Padang