PENERAPAN NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM TARI GANDRUNG KREASI BANYUWANGI PADA SISWA DI SMA NEGERI 1 TEGALDLIMO

Isi Artikel Utama

Hela Anggraini
I Nyoman Natajaya
I Wayan Lasmawan

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan nilai-nilai pendidikan karakter dalam tari gandrung kreasi banyuwangi pada siswa di sma negeri 1 tegaldlimo. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah guru tari gandrung kreasi banyuwangi dan siswa sma negeri 1 tegaldlimo, data dikumpulkan dengan menggunakan teknik observasi, teknik wawancara, dan teknik dokumentasi. Data dianalisis dengan teknik deskriptif dengan pemaknaan secara kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai-nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam tari gandrung kreasi banyuwangi meliputi: (1) religius, (2) toleransi, (3) disiplin, (4) kerja keras, (5) kreatif, (6) rasa ingin tahu, (7) semangat kebangsaan, (8) cinta tanah air, dan (9) tanggung jawab. Nilai-nilai karakter tersebut diimplementasikan kepada peserta didik dalam rangka mempelajari budaya daerah, melestarikan kesenian budaya daerah banyuwangi. Beberapa kendala didalam pengimplementasian nilai-nilai karakter dalam tari gandrung kreasi banyuwangi: 1) jadwal pelaksanaan kegiatan tari gandrung kreasi sering berbenturan dengan kegiatan ekstrakurikuler lainnya, 2) kurangnya sarana dan prasarana penunjang tari gandrung kreasi, 3) terlambatnya informasi terkait lomba dan event tari gandrung, dan 4) sedikitnya peminat ekstrakulikuler tari gandrung kreasi.

Rincian Artikel

Bagian
Articles