IMPLEMENTASI PENGGUNAAN DIGITAL LIBRARY DI SMA NEGERI BALI MANDARA

  • N.W. Sri Budi Universitas Pendidikan Ganesha
Keywords: Digital library

Abstract

Abstrak

Proses pembelajaran di sekolah-sekolah dapat berjalan secara optimal bila ada sarana

pendukung yang memadai. Sarana yang relevan dan signifikan dalam mewujudkan kondisi yang

dimaksud adalah perpustakaan. Perpustakaan menjadi sangat strategis dihadirkan dalam

mendukung pembelajaran karena merupakan salah satu sumber belajar yang dapat dimanfaatkan

baik oleh pendidik maupun peserta didik. Dengan kemajuan teknologi yang semakin pesat, saat ini

sudah banyak berkembang perpustakaan-perpustakaan yang bersifat digital. Salah satu perpustakaan

sekolah yang sudah menerapkan digital library adalah perpustakaan SMA Negeri Bali Mandara. Saat

ini, perpustakaan SMA Negeri Bali Mandara menggunakan aplikasi Inslite jaringan lokal. Sementara

perpustakaan digitalnya menggunakan aplikasi PerpusKita. Jumlah koleksi digital yang dimiliki oleh

perpustakaan SMA Negeri Bali Mandara sebanyak 383 judul, yang terdiri dari buku pelajaran,

penunjang pelajaran, buku pengetahuan umum, ensiklopedia dan buku fiksi. Sementara jumlah

siswa yang dilayani sebanyak 339 siswa. Dalam penerapan digital library banyak kendala yang

dihadapi diantaranya anggaran yang terbatas, pemustaka masih awam dalam hal digital, kadang

terkendala koneksi jaringan internet.

Kata kunci: Digital library

Abstract

The learning process in schools can run optimally if there are adequate supporting facilities.

One of the relevant and significant supporting facilities is library. Library is very strategically presented

in supporting learning because it becomes source of learning that can be utilized by both educators

and students. With the rapid advancement of technology, nowadays many digital libraries have

developed. One of the school libraries that has implemented a digital library is SMA Negeri Bali

Mandara library. Currently, the Bali Mandara Public Senior High School library uses the local network

Inslite application. Meanwhile, the digital library uses the PerpusKita application. The number of digital

collections owned by the Bali Mandara State Senior High School library is 383 titles, consisting of

textbooks, lesson supports, general knowledge books, encyclopedias and fiction books. Meanwhile,

the number of students served is 339 students. In the application of digital libraries, many obstacles

are faced, including a limited budget, users are still new to digital, sometimes constrained by internet

network connections.

Keywords : Digital library

References

Nur Kholifatur Rizqi Maulina Sudibyo. 2022. Evaluasi Penggunaan Digital Library SMA
Negeri di Kabupaten Buleleng.
Sugiyono. 2018. Metode Penelitian Kombinasi (Mixed Methods). Bandung : Alfabeta.
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan.
Wahyu Supriyanto dan Ahmad Muhsin.2012. Teknologi Informasi Perpustakaan : Strategi
Perencanaan Perpustakaan Digital, Yogyakarta : Kanisius.
https://firdausblogdotcom.wordpress.com/2013/04/10/kelebihan-dan-kekuranganperpustakaan-digital/, diunduh pada tanggal 22 September 2022.
https://pustakaindonesia.org/yppi/2017/08/09/keuntungan-dan-kerugian-penggunaanperpustakaan-digital/, diunduh pada tanggal 22 September 2022
Published
2022-12-30